Kajian Sosial-Ekonomi Proletarisasi Nelayan di Pantai Depok, Bantul: Antara Peluang dan Ancaman
DOI:
https://doi.org/10.55314/jcoment.v4i4.882Keywords:
Proletarisasi nelayan, Pantai Depok, Kajian sosial-ekonomi, Peluang dan ancaman, BantulAbstract
Penelitian ini mengkaji fenomena proletarisasi nelayan di Pantai Depok, Bantul, dengan fokus pada peluang dan ancaman yang dihadapi oleh masyarakat pesisir. Indonesia, sebagai negara kepulauan dengan kekayaan sumber daya alam laut yang melimpah, memiliki potensi ekonomi kelautan yang sangat besar. Meskipun demikian, pengelolaan sektor kelautan dan perikanan masih belum optimal, yang berdampak pada kesejahteraan masyarakat pesisir, termasuk nelayan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi faktor-faktor penyebab proletarisasi nelayan, baik yang berasal dari faktor internal maupun eksternal, serta merumuskan solusi untuk mengatasi permasalahan tersebut. Penelitian ini dilakukan di Pantai Depok, Kalurahan Parangtritis, Kapanewon Depok, Kabupaten Bantul, DIY, dengan harapan dapat memberikan kontribusi terhadap pemahaman tentang dinamika sosial-ekonomi masyarakat pesisir dan memberikan alternatif solusi untuk meningkatkan kesejahteraan nelayan di wilayah tersebut.
References
Arifin, B. (2017). Ekonomi-Politik Industri Tambak Udang: Studi Kasus Relasi Bisnis Dan Politik Dalam Pembangunan Industri Tambak Udang Di Desa Lapa Daya Kabupaten Sumenep [Universitas Gadjah Mada]. https://etd.repository.ugm.ac.id/home/detail_pencarian/154097
Chairunnisa, I., Rijanta, R., & Baiquni, M. (2019). Pemahaman Budaya Maritim Masyarakat Pantai Depok Kabupaten Bantul. Media Komunikasi Geografi, 20(2), Article 2. https://doi.org/10.23887/mkg.v20i2.21216
Gabriel, A. P., Wijayanto - -, & Marlina, N.-. (2024). Analisis Pemberdayaan Perempuan Nelayan Wilayah Pantai Depok (Studi Penelitian di Kelurahan Parangtritis Kecamatan Kretek Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta). Journal of Politic and Government Studies, 12(4), Article 4.
Kurniawati, W., & Lestari, P. (2018). Mobilitas Sosial Nelayan Di Kawasan Pariwisata Pantai (Studi Kasus Pada Masyarakat Nelayan Di Pantai Depok, Desa Parangtritis, Kabupaten Bantul). E-Societas: Jurnal Pendidikan Sosiologi, 7(1), Article 1. https://doi.org/10.21831/e-societas.v7i1.12397
Kusnadi, 2002, Konflik Sosial Nelayan : Kemiskinan dan Perebutan Sumber Daya Perikanan, LKiS, Yogyakarta
Purnomo, et.all, 2023, Pemberdayaan masyarakat Nelayan Berbasis Kearifan Lokal, Epigraf Komunikata Prima, Sukoharjo, Jateng.
Rahim, Abdul, et.all. 2014, Ekonomi Nelayan Pesisir Dengan Permodelan Ekonometrika, PKBM Carabaca, Makasar.
Stanford, Richard, et.all. 2017, Pengentasan Kemiskinan Masyarakat Nelayan : Temuan dari Propinsi Sumatra Barat, Andalas University Press, Padang.
Qodim, Husnul, 2023, Memutus Mata Rantai Kemiskinan masyarakat Nelayan di Indramayu, Penerbit Widina, Bandung.
Published
Issue
Section
Copyright (c) 2023 JCOMENT (Journal of Community Empowerment)

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.